Saturday, April 30, 2022

Gaji Pegawai IT

Rata-rata Gaji Seorang IT di Indonesia

7 April 2021


IT (Information and Technology), mendengar namanya saja sudah keren dan kekinian ya. Bidang profesi yang satu ini menjadi topik hangat di pasar tenaga kerja. Permintaan tenaga kerja yang begitu banyak, hingga posisi yang terbagi menjadi bermacam-macam jabatan. Gaji seorang IT juga selalu menjadi tolak ukur bagi generasi terdidik selanjutnya untuk memilih jurusan pendidikan.

Teruntuk kamu anak IT yang saat ini sedang dalam proses pengembangan diri, ada kalanya kamu berhenti sejenak dan luangkan waktumu untuk fokus membaca dan mengetahui masa depanmu melalui artikel ini.

Gaji merupakan salah satu faktor terpenting bagi kehidupan manusia. Membicarakan gaji, sama saja dengan membicarakan uang. Seseorang dengan kemampuan yang mumpuni akan selalu mendapat penghargaan oleh banyak orang. Layaknya hukum ekonomi, ketika permintaan suatu produk naik maka harganya juga ikut naik.


Mulai Belajar Pemrograman

Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.

Gaji yang didapat di Indonesia dan mancanegara tentunya sangat berbeda, banyak faktor yang menentukan perbedaan itu. Gaji di negara maju saja bisa mencapai 10 kali lipat dari gaji di Indonesia. Tapi tenang, gaji yang ditawarkan untuk seorang IT di Indonesia semakin meningkat seiring berjalannya waktu. Apalagi saat ini makin banyak perusahaan atau start-up yang bergerak di bidang IT.

IT sendiri terdiri banya bidang. Pembagian job title yang banyak ini disebabkan semakin berkembangnya bahasa pemrograman, sehingga keahlian baru selalu dibutuhkan. Oleh karena itu, menghitung rata-rata gaji merupakan informasi singkat yang bisa kamu dapatkan.


Sejarah Gaji Seorang IT di Indonesia

Sebelum ke pembahasan inti, kita perlu tahu bagaimana perkembangan gaji seorang IT. Sekitar 5-10 tahun yang lalu, rata-rata gaji yang didapatkan oleh seorang IT bisa dibilang rendah.Bagi profesi ini, menyentuh angka UMR saja sudah sangat beruntung. Belum banyaknya perusahaan berbasis IT skala besar dan skill tenaga kerja lokal yang minim menjadi faktor utama. Perusahaan IT yang belum memiliki nama dan modal usaha yang sedikit, pastinya akan memilih tenaga kerja dengan harga murah. Hal ini sempat menjadi kontroversi pada masanya.

Sepanjang tahun 2018, berkembangnya dunia IT semakin dirasakan oleh masyarakat Indonesia. Kenaikan ini didasari oleh banyaknya perusahaan basis IT yang bermunculan dan mudah dalam mendapatkan dana modal. Alhasil, permintaan karyawan IT pun mulai meningkat hingga 5 kali lipat dari tahun-tahun sebelumnya.

Hingga pada sekitar tahun 2020, gaji seorang IT telah dianggap memuaskan. Berikut beberapa bidang IT dengan rata-rata gaji yang perlu kamu ketahui. Kamu juga bisa mengikuti salah satu kelas Dicoding “Meniti Karier sebagai Software Developer” untuk membuka wawasanmu tentang opsi jalur karir software developer yang dapat kamu capai.


Bidang Pekerjaan IT

1. Database Administrator

Database administrator merupakan salah satu bagian IT yang bertugas untuk membantu menyimpan dan mengatur data perusahaan dan pelanggan. Mereka harus melindungi data dari pengguna yang berstatus unauthorized users. Beberapa perusahaan membutuhkan tenaga ini untuk menyediakan layanan desain komputer. Lainnya bekerja untuk organisasi dengan sistem big data, seperti lembaga pendidikan, perusahaan keuangan, dan masih banyak lagi. Melalui data yang diberikan oleh situs Indeed.com, bidang ini memiliki rata-rata gaji sebesar Rp. 5.385.431 per bulan.

Berikut merupakan beberapa contoh job titile yang ada pada database administrator :

  •  Data Center Support Specialist
  •  Data Quality Manager
  •  Database Administrator
  •  Senior Database Administrator


2. Cloud Computing Engineers

Cloud Computing Engineers adalah salah satu bidang kerja dari IT yang bertugas untuk menentukan, merancang, membangun, dan memelihara sistem. Mereka biasanya menawarkan solusi yang memanfaatkan sistem dan infrastruktur yang dikelola oleh penyedia cloud, seperti Amazon Web Services dan Microsoft Azure. Melalui informasi yang diberikan oleh media kumparan.com, range gaji profesi ini berkisar antara  Rp. 9.831.477 per bulan.

Bidang ini terbagi menjadi 7 jabatan, seperti:

  •  Cloud Architect
  •  Cloud Consultant
  •  Cloud Product and Project Manager
  •  Cloud Services Developer
  •  Cloud System Administrator
  •  Cloud System Engineer
  •  Cloud Software and Network Engineer


3. Computer Network Specialists

Computer Network Specialist bertugas untuk mendefinisikan, merancang, membangun, serta memelihara berbagai jaringan dan sistem komunikasi data. Biasanya sarjana ilmu komputer sangat dibutuhkan untuk bidang ini. Melalui informasi yang diberikan oleh situs indeed.com, profesi ini memiliki rata-rata gaji sebesar Rp. 4.141.003 per bulan.

  •  Computer and Information Research Scientist
  •  Computer and Information Systems Manager
  •  Computer Network Architect
  •  Computer Systems Analyst
  •  Computer Systems Manager
  •  IT Analysts
  •  IT Coordinator
  •  Network Administrator
  •  Network Architect
  •  Network and Computer Systems Administrator
  •  Network Engineer
  •  Network Systems Administrator
  •  Senior Network Architect
  •  Senior Network Engineer
  •  Senior Network Systems Administrator
  •  Telecommunications Specialist


4. Computer Support Specialists

Computer Support Specialist bertugas menguji dan mengevaluasi sistem jaringan untuk memastikan semuanya berjalan dengan baik. Adapun seorang customer service akan membantu pengguna untuk memecahkan masalah yang ada dalam komputer mereka. Profesi ini setidaknya membutuhkan gelar sajana hingga pasca sarjana. Melalui situs indeed.com, profesi ini memiliki rata-rata gaji sebesar Rp. 4.147.070 per bulan.

  •  Customer Support Administrator
  •  Customer Support Specialist
  •  Desktop Support Manager
  •  Desktop Support Specialist
  •  Help Desk Specialist
  •  Help Desk Technician
  •  IT Support Manager
  •  IT Support Specialist
  •  IT Systems Administrator
  •  Senior Support Specialist
  •  Senior System Administrator
  •  Support Specialist
  •  Systems Administrator
  •  Technical Specialist
  •  Technical Support Engineer
  •  Technical Support Specialist


5. Information Technology Analysts

Seorang analis di bidang IT memiliki tanggung jawab untuk merancang dan mengimplementasikan teknologi untuk suatu bisnis mereka. Seorang analis biasanya akan menciptakan solusi dengan cara mengumpulkan dan menganalisis informasi, seperti data pasar, input pelanggan, dan informasi klien. Melalui situs indeed.com, rata-rata gaji yang diberikan oleh profesi ini sebesar  Rp. 9.346.558 per bulan.

  •  Application Support Analyst
  •  Senior System Analyst
  •  System Analyst
  •  Systems Designer


6. Information Technology Leadership

Setiap organisasi maupun divisi selalu memiliki pemimpin bertugas mengatur kinerja anggotanya. Dunia IT, kandidat yang dipilih sebagai pemimpin harus berlatar belakang teknologi yang kua. Selain itu ia juga harus terampil dalam me-manage orang. Dibutuhkan pengalaman dalam menciptakan dan menerapkan kebijakan sebuah sistem untuk memenuhi tujuan. Serta mampu menganggarakan waktu dan dana yang diperlukan. Untuk informasi data gaji mengenai profesi ini di Indonesia masih belum diketahui oleh berbagai situs. Namun, berdasarkan situs payscale.com, profesi bahwa ini memiliki rata-rata gaji sebesar Rp. 12.000.000 per bulan. Berikut pembagiaannya:

  •  Chief Information Officer
  •  Chief Technology Officer
  •  Director of Technology
  •  IT Director
  •  IT Manager
  •  Management Information Systems Director
  •  Technical Operations Officer


7. Information Security Specialists

Seiring meningkatnya insiden pelanggaran keamanan seperti pencurian identitas pengguna, menyadarkan pentingnya untuk melindungi data di situs-situs komersil. Menganalisis keamanan informasi dapat membantu perusahaan mempertahankan jaringan komputer dan sistem organisasinya.

Spesialis informasi keamanan bekerja untuk merancang dan melakukan berbagai tindakan keamanan, seperti menginstall dan menggunakan perangkat lunak. Biasanya mereka akan melakukan simulasi serangan cyber untuk menguji keamanan sebuah sistem yang telah dibuat. Pekerjaan ini sangat diharapkan bagi tenaga kerja yang terampil, kreatif, dan jujur. Saat ini, Information Security Specialist paling banyak dicari oleh berbagai perusahaan.

Gaji seorang Information Security Specialist di Indonesia berkisar Rp. 10.000.000 per bulan. Data tersebut diambil berdasarkan data dari Indeed.com.

  •  Information Security
  •  Security Specialist
  •  Senior Security Specialist


8. Software/Application Developer

Software Developer atau pengembang perangkat lunak bertugas untuk merancang, menjalankan, dan menguji berbagai program dan aplikasi komputer. Sedangkan App Developer atau pengembang aplikasi bertugas untuk membuat aplikasi dan mencari solusi untuk kode pemrogramannya.

Mereka biasanya harus memiliki gelar sarjana dalam ilmu komputer atau bidang terkait lainnya. Tenaga kerja ini harus memiliki keterampilan dalam membuat suatu program.

Diprediksi peningkatan kebutuhan profesi ini dalam 10 tahun mendatang sebesar 21% dengan bayaran rata-rata di Indonesia sendiri sebesar Rp. 5.395.073 per bulan berdasarkan Indeed.com. Berikut pembagian dari Software/App Developer:

  •  Application Developer
  •  Applications Engineer
  •  Associate Developer
  •  Developer
  •  Computer Programmer
  •  Java Developer
  •  Junior Software Engineer
  •  .NET Developer
  •  Programmer
  •  Programmer Analyst
  •  Senior Applications Engineer
  •  Senior Programmer
  •  Senior Programmer Analyst
  •  Senior Software Engineer
  •  Senior System Architect
  •  Senior System Designer
  •  Senior Systems Software Engineer
  •  Software Architect
  •  Software Engineer
  •  Software Quality Assurance Analyst
  •  System Architect
  •  System Software Engineer


9. Web Developer

Web Developer merupakan salah satu bidang IT yang bertugas unutk mendesain, membuat, dan memodifikasi sebuah website. Mereka bertanggung jawab untuk memelihara situs web agar stabil dan ramah bagi pengguna. Beberapa jabatan terkadang membutuhkan gelar sarjana dan ada juga yang tidak. Jabatan yang tidak membutuhkan sarjana biasanya berada di bagian teknis HTML, Javascript, atau SQL. Dari 215 data terkait web developer di situs indeed.com, rata-rata gaji di bidang ini sebesar Rp. 4.845.033 per bulan. Berikut beberapa jalur yang bisa ambil dari Web Developer:

  •  Front End Developer
  •  Back End Developer
  •  Senior Web Administrator
  •  Senior Web Developer
  •  Web Administrator
  •  Web Developer
  •  Webmaster


Sumber :

https://www.dicoding.com/blog/gaji-programmer/

Gaji Pegawai Bank

Mau Tahu Berapa Gaji Pegawai Bank? Baca Selengkapnya di Sini!

December 14, 2020

Menjadi pegawai di bank adalah pekerjaan yang banyak diincar di Indonesia, ini disebabkan karena gaji di bank yang lumayan memadai untuk kebutuhan sehari-hari dan serta banyak tunjangan yang di berikan.

Bagi lulusan baru yang mau kerja di bank pastinya harus mengetahui terlebih dahulu berapa gaji yang diberikan oleh bank kepada pegawainya.

Gaji pegawai bank sebenarnya berbeda-beda, tergantung apa jabatan yang dijalaninya dan jenis bank tempat bekerja. Pada umumnya, besar kecilnya gaji yang didapat juga dipengaruhi oleh nasabah.

Semakin banyak nasabahnya semakin banyak juga gaji yang didapatkan oleh pegawai. Selain pengaruh dari nasabah, pendidikan pun berpengaruh, tentunya gaji yang didapatkan lulusan S1 lebih besar dibandingkan lulusan SMA.


Gaji Fresh Graduate di Bank

  • Bank BCA gaji minimum sekitar 3,5 juta rupiah per bulan
  • Bank BRI gaji minimum sekitar 3,8 juta
  • Bank BNI gaji minimum sekitar 3,7 juta rupiah
  • Bank Mandiri gaji minimum sekitar 3,5 juta rupiah
  • Bank Indonesia gaji minimum sekitar 7.5 juta rupiah


1. Gaji Karyawan BRI

PT Bank Rakyat Indonesia, Tbk (BRI atau Bank BRI) adalah salah satu bank milik pemerintah yang bisa dibilang terbesar di Indonesia. Bank Rakyat Indonesia didirikan di Purwokerto, Jawa Tengah pada tahun 1895 untuk melayani orang-orang berkebangsaan pribumi.

Banyak sekali di Indonesia yang ingin bekerja di bank BRI, tapi berapakah gaji yang didapatkan perbulannya di bank BRI? Berikut rinciannya, data berlaku di area Jakarta :

  • Personal Financial Consultant : 5,75 Juta Rupiah
  • Personal Banker : 5,75 Juta Rupiah
  • Bank Operations Officer : 3,1 Juta Rupiah
  • Trade Finance Officer : 4 Juta Rupiah
  • Director : 50 Juta Rupiah
  • Associate Director : 35 Juta Rupiah
  • Senior Analyst : 16,5 Juta Rupiah
  • Analyst : 9 Juta Rupiah
  • Manager : 26 Juta Rupiah
  • Assistant Manager : 14 Juta Rupiah
  • Senior Officer : 9 Juta Rupiah
  • Officer : 6,25 Juta Rupiah
  • Assistant Officer : 4 Juta Rupiah
  • Bank Teller : 2,75 Juta Rupiah
  • Customer Service Officer : 4,5 Juta Rupiah
  • Bank Auditor : 6,5 Juta Rupiah
  • Collection / Debt Recovery Officer : Rp. 3,5 Juta Rupiah
  • Compliance Officer : Rp. 6 Juta


2. Gaji Karyawan Bank Mandiri

Bank Mandiri didirikan pada tanggal 2 Oktober 1998, sebagai bagian dari program restrukturisasi perbankan yang dilaksanakan oleh pemerintah Indonesia. Empat bank pemerintah seperti Bank Exim, Bank Bumi Daya, Bank Dagang Negara, dan Bapindo dilebur dan menjadi Bank Mandiri.

Untuk yang berminat untuk bekerja di Bank Mandiri, berikut patokan gaji karyawannya. Data untuk area Jakarta:

  • Teller : 2,8 Juta Rupiah
  • First Senior Manager : 10,9 Juta Rupiah
  • Engineer Team Coordinator : 4,0 Juta Rupiah
  • Compliance Senior Manager : 19,5 Juta Rupiah
  • Customer Service Officer : 6,3 Juta Rupiah
  • Vice President Human Capital Group :  37,5 Juta Rupiah
  • Officer Development Program : 5,1 Juta Rupiah
  • Relationship Manager : 12,3 Juta Rupiah
  • Accounting Staff : 6,0 Juta Rupiah
  • Trainee : 4,0 Juta Rupiah
  • Frontliner : 3,7 Juta Rupiah
  • Marketing Staff : 2,5 Juta Rupiah
  • Senior Vice President : 100,3 Juta Rupiah
  • Administrative : 6,0 Juta Rupiah
  • Credit Analyst : 9,3 Juta Rupiah
  • Team Leader : 17,0 Juta Rupiah
  • Credit Analyst Manager : 8,0 Juta Rupiah
  • Legal Staff : 4,0 Juta Rupiah
  • Staff : 4,0 Juta Rupiah
  • Assisten Relationship Manager : 2,5 Juta Rupiah
  • Senior Software Developer : 8,0 Juta Rupiah
  • Branch Manager : 16,9 Juta Rupiah
  • Clerk : 3,5 Juta Rupiah
  • Managing Director : 112,5 Juta Rupiah
  • Teller Coordinator : 4,0 Juta Rupiah
  • Sales Representative : 2,5 Juta Rupiah


3. Gaji Karyawan Bank BTN

Bank BTN (Bank Tabungan Negara) termasuk dalam Bank BUMN berbentuk PT atau Perseroan Terbatas bergerak di jasa perbankan. Penasaran dengan gaji yang di berikan Bank BTN? Berikut rinciannya untuk area Jakarta :

  • Analyst : 4 Juta Rupiah
  • Senior Software Developer : 8 Juta Rupiah
  • Branch Manager : 16,9 Juta Rupiah
  • Clerk : 3,5 Juta Rupiah
  • Managing Director : 112,5 Juta Rupiah
  • Teller Coordinator : 4 Juta Rupiah
  • Sales Representative : 2,5 Juta Rupiah


4. Gaji Karyawan Bank BCA

Bank BCA atau Bank Central Asia termasuk bank swasta yang terbesar di Indonesia. Setiap orang pasti tau Bank ini. Banyak sekali Kantor Cabang bank BCA di Indonesia.

Maka dari itu, Bank BCA merekrut banyak karyawan untuk bekerja di Bank ini. Berikut rincian gaji yang didapat oleh para karyawan di Bank BCA, data berikut tahun di tahun 2015 area Jakarta :

  • Account Officer : 7,3 Juta Rupiah
  • BDP : 6,2 Juta Rupiah
  • Customer Service Staff : 3,4 Juta Rupiah
  • Teller Bank : 3,6 Juta Rupiah
  • Bakti BCA Teller : 3,5 Juta Rupiah
  • Management Trainee : 5,4 Juta Rupiah
  • Assistant Manager : 12,8 Juta Rupiah
  • Manager : 13,1 Juta Rupiah
  • Senior IT Specialist : 7,6 Juta Rupiah
  • Associate Staff : 8,1 Juta Rupiah
  • Credit Analyst : 8,7 Juta Rupiah
  • Internship : 2,0 Juta Rupiah
  • Customer Services : 3,6 Juta Rupiah
  • Relationship Staff : 5,8 Juta Rupiah
  • Junior Staff : 5,6 Juta Rupiah
  • IT Specialist : 7,5 Juta Rupiah
  • HRD Staff : 4,1 Juta Rupiah
  • Marketing Staff : 5,7 Juta Rupiah
  • Analyst : 5,6 Juta Rupiah
  • Sales : 2,6 Juta Rupiah
  • Management Development Program : 6 Juta Rupiah
  • Relationship Manager Corporate Banking : 12 Juta Rupiah
  • IT Analyst : 12,8 Juta Rupiah
  • Deputy Manager : 15,5 Juta Rupiah
  • Sub Branch Manager : 23,2 Juta Rupiah
  • Front Liner : 3 Juta Rupiah
  • Call Center Agent : 3,8 Juta Rupiah
  • Administrasi Gudang : 4,2 Juta Rupiah
  • Management Trainee IT : 5,2 Juta Rupiah
  • Associate Credit Analyst : 7,4 Juta Rupiah
  • Sales Manager : 4 Juta Rupiah
  • Associate : 10 Juta Rupiah
  • Corporate Legal : 4 Juta Rupiah
  • Promotion Supervisor : 12 Juta Rupiah
  • Business Analyst : 2,5 Juta Rupiah
  • Front Liner Fresh Graduate : 4 Juta Rupiah
  • Back Office Fresh Graduate : 4 Juta Rupiah
  • Staff HRD : 6 Juta Rupiah
  • Web Developer : 6 Juta Rupiah
  • Secretary : 14 Juta Rupiah
  • Technical Services Manager : 4 Juta Rupiah
  • IT Support : 4 Juta Rupiah
  • Sales Supervisor : 6 Juta Rupiah
  • Administrative Assistant : 2,5 Juta Rupiah
  • IT Helpdesk : 6 Juta Rupiah
  • Information Technology : 2,5 Juta Rupiah
  • Java Programmer : 4 Juta Rupiah


Sumber :

https://www.sepulsa.com/blog/berapa-gaji-pegawai-bank

Thursday, April 21, 2022

Tanda Apar (Alat Pemadam Api Ringan)

Syarat Penempatan dan Pemasangan APAR (Alat Pemadam Api Ringan) / Tabung Pemadam Kebakaran


Penempatan Tabung Pemadam / APAR (Alat Pemadam Api Ringan) diatur dalam Permenakertrans RI No 4/MEN/1980 tentang Syarat-syarat Pemasangan dan Pemeliharaan Alat Pemadam Api Ringan.

Persyaratan tersebut antara lain :

  1. Mudah dilihat, diakses dan diambil serta dilengkapi dengan tanda pemasangan APAR / Tabung Pemadam.
  2. Tinggi pemberian tanda pemasangan ialah 125 cm dari dasar lantai tepat di atas satu atau kelompok APAR bersangkutan (jarak minimal APAR / Tabung Pemadam dengan laintai minimal 15 cm).
  3. Jarak penempatan APAR / Tabung Pemadam satu dengan lainnya ialah 15 meter atau ditentukan lain oleh pegawai pengawas K3 atau Ahli K3.
  4. Semua Tabung Pemadam / APAR sebaiknya berwarna merah.


Syarat tanda pemasangan APAR :

Standar Tanda APAR Menurut Permenakertrans RI No 4/MEN/1980

Meskipun sering dianggap hal sepele, namun tanda APAR tidak boleh dipersiapkan seadanya. Maka dari itu, di bawah ini akan dirangkum beberapa standar tanda APAR yang ada dalam Permenakertrans RI No 4/MEN/1980:

  1. Tanda APAR harus berbentuk segitiga sama sisi.
  2. Tanda APAR harus dicat dengan warna dasar merah.
  3. Ukuran tiap sisi segitiga adalah 35 cm.
  4. Tinggi huruf yang ada dalam tanda APAR adalah 3 cm dan diwarnai dengan warna putih.
  5. Tinggi tanda panah penunjuk dalam tanda APAR tingginya 7,5 cm.

Standarisasi di atas dimaksudkan untuk memudahkan para pengguna untuk menemukan APAR ketika terjadi kebakaran. Tanda APAR tersebut dirancang supaya perhatian dari pengguna APAR bisa cepat tertuju pada tempat penyimpanan APAR saat terjadi kebakaran. Lalu yang paling penting adalah pasang tanda APAR tepat di atas tabung APAR.


Standar Tanda APAR dan Peletakan APAR

Selain tanda APAR yang memiliki standar tersendiri tentang spesifikasinya, peletakan tabung APARpun juga. Yang terpenting adalah APAR tidak boleh diletakan di atas lantai, karena bisa merusak media yang ada di dalam tabung APAR. Hal ini juga akan membuat APAR tidak bekerja sebagaimana mestinya.

APAR harus diletakkan minimal 15 cm dari lantai. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga media dalam APAR supaya tidak terkena kelembapan dari lantai dan juga tidak mengganggu pejalan kaki. APAR juga harus diletakkan di tempat yang strategis dan juga mudah dijangkau saat terjadi kebakaran.


Yang lagi butuh Stiker Petunjuk Alat Pemadam Api Safety Sign Sticker bisa langsung order di https://www.tokopedia.com/cashifactory/stiker-petunjuk-alat-pemadam-api-safety-sign-sticker-a7



Sumber :

https://damkar.bandaacehkota.go.id/2020/07/13/syarat-penempatan-dan-pemasangan-apar-alat-pemadam-api-ringan-tabung-pemadam-kebakaran/

https://www.pemadamapi.id/standar-tanda-apar/

Related Posts