Tuesday, May 8, 2012

3 Bahasa Asing Penunjang Karier

KOMPAS.com - Berencana mengembangkan karier di dunia internasional? Ke depannya diperkirakan ada tiga bahasa yang semakin populer, yakni Mandarin, Jepang dan Jerman.

Perubahan kepentingan suatu bahasa sangat dipengaruhi oleh seberapa penting arti perekonomian negara tersebut di mata dunia internasional.

Diprediksikan, China yang berpenduduk paling banyak di dunia, kelak menjadi negara yang menguasai perekonomian dunia, Jadi, jika Anda ingin memiliki daya jual tinggi di bursa tenaga kerja internasional, cobalah menguasai bahasa Mandarin.

Begitu pun bahasa Jepang yang tak kalah penting. Walau Jepang kini tak lagi menguasai perekonomian Asia, masih banyak perusahaan Jepang yang menanamkan investasinya di Indonesia.

Sedangkan Jerman, negara ini merajai teknologi di kawasan Eropa dan banyak membuka peluang kerja bagi WNI. Bahkan pemerintah Jerman juga dikenal royal menawarkan beasiswa untuk mahasiswa Indonesia.



http://female.kompas.com/read/2012/04/11/10531589/3.Bahasa.Asing.Penunjang.Karier

No comments:

Post a Comment

Related Posts